Top

Mahasiswa Baru Diminta Menikmati Masa Orientasi

Mahasiswa baru Teknik Industri Universitas Brawijaya (TI-UB) Tahun Akademik 2019/2020 melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) di tingkat jurusan, Kamis, 15 Agustus 2019.

Tercatat, mahasiswa baru di tahun ini sejumlah 200 mahasiswa dengan rincian 111 mahasiswa putra dan 89 mahasiswa putri. Ketua Jurusan Ir. Oyong Novareza, ST., MT., Ph.D mengatakan mahasiswa baru TI-UB di tahun ini diterima melalui 6 jalur.

Yakni jalur rapor SNMPTN, jalur tulis SBMPTN, jalur mandiri SPMK, jalur afirmasi ADik, jalur program khusus penyandang disabilitas SMPD, dan jalur mahasiswa internasional.

“Sehingga mahasiswa angkatan 2019 adalah angkatan yang lengkap, semua jalur masuk ada. Semoga bisa membawa TI jauh lebih baik,” harapnya.

Dosen alumni University of Wollongong Australia juga meminta mahasiswa baru untuk mengikuti serangkaian kegiatan orientasi dengan baik. Kegiatan PKKMB adalah kegiatan resmi universitas yang diatur dengan peraturan rektor.

Dan seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan PKKMB akan dilanjutkan dengan krida mahasiswa dan ditutup dengan kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa baru atau KKM.

“Dinikmati saja serangkaian orientasi mahasiswa baru ini. Nanti kita akan membahas isu-isu terkini dunia industri di sesi-sesi materinya. Kalau energi dan pikiran anda positif maka Insyaallah kita bisa bangun TI lebh baik lagi,” pintanya.

Sesi PKKMB TI-UB di tingkat jurusan diisi dengan materi Administrasi Akademik Jurusan oleh Dewi Hardiningtyas, ST., MT., MBA.; Etika, Tata Krama, dan Nilai Budaya oleh Ir. Nasir Widha Setyanto, ST., MT.; dan Pengembangan Organisasi Kemahasiswaan oleh Angga Akbar Fanani, ST., MT. (and)

Skip to content