Top

Teknik Sipil Membuat Perencanaan Lantai 2 Masjid Baitul Muttaqin

Masjid Baitul Muttaqin memiliki aktivitas yang cukup banyak dengan jumlah jamaah yang kian berkembang. Seiring denagn berjalannya waktu, perlu dilakukan ekspansi yaitu menambah jumlah lantai bangunan masjid.

“Saat ini masjid hanya terdiri dari 1 lantai, jadi akan dilakukan penambahan satu lantai,” ujar Dr. Eng Alwafi Pujiraharjo , ST, MT, Ketua Tim Pengabdian TEknik Sipil yang diamanahi untuk membuat perencanaan pembangunan Lantai 2 masjid di Desa Dermo Kabupaten Malang Jawa Timur ini.

Untuk mendapatkan data detail desain struktur lantai 2 Masjid ini tim bekerja selama enam bulan terhitung dari bulan Mei 2019.

Pada perencanaan ini pelaksanaan perhitungan desain struktur meliputi perhitungan desain struktur pelat, struktur balok, struktur kolom, sampai dengan pondasi gedung.

Dari hasil perhitungan struktur dengan luaran (output) berupa gambar denah dan detail struktur lantai 2 Bangunan Masjid Baitul Muttaqin, didapatkan kesimpulan sebagai berikut:

  • Perhitungan pelat lantai menghasilkan dimensi tulangan utama φ10-200 dan tulangan bagi φ8-200
  • Perhitungan balok lantai 1 menghasilkan dimensi beton dan tulangan sebagai berikut
    1. Balok 1 dimensi 200 mm x 400 mm dengan tulangan tarik sama dengan tulangan tekan 2 φ10 dan sengkang φ8-200
    2. Balok 2 dimensi 150 mm x 400 mm dengan tulangan tarik sama dengan tulangan tekan 2 φ10 dan sengkang φ8-200
    3. Balok 3 dimensi 170 mm x 400 mm dengan tulangan tarik sama dengan tulangan tekan 2 φ10 dan sengkang φ8-200
  • Perhitungan kolom menghasilkan dimensi tulangan utama 2 sisi 3φ10dan sengkang φ8-200

 

Skip to content