Top

Arsitek UB Rancang Minaret Kembar di Masjid Baitur Rohmah

Takmir Masjid Baiturrohmah, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang sedang melakukan pembangunan dan pengembangan fisik masjid guna meningkatkan fungsi dakwahnya. Untuk itu diperlukan gambar perancangan minaret (menara) yang berdiri diatas kontruksi dinding masjid yang sudah ada.

Tim Pengabdian Arsitektur UB yang diketuai oleh Dr Ir Sri Utami MT menjawab tantangan ini.

“Desain awal yang tanpa menara sendiri adalah hasil pengabdian Arsitektur 2013, pengumpulan datanya bisa lebih mudah,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini Dr Sri Utami dibantu oleh anggota tim yang terdiri dari 3 dosen; Ir Rinawati P. Handajani, MT, Ir Sigmawan Tri Pamungkas MT, Ir Jenny Ernawati MSP PhD, dan 2 mahasiswa angkatan 2015; Afidz Aditya Utama dan Moh. Erwin Rahmawan.

Tim bekerja selama enam bulan sejak Mei 2019 hingga Oktober 2019. Posisi menara kembar telah disiapkan diatas  zona anak tangga yang menghubungkan lantai dasar ke lantai atas.

Menyesuaikan bentuk bangunan utama dan  struktur konstruksi pondasi serta dinding yang sudah ada, tim memandang perlu adanya perancangan menara “kembar” yang menyatu sekaligus berfungsi sebagai penanda kawasan “kampong” Ngamarto di Lawang.

Berbekal dari data eksisting yang ada, minaret yang dirancang memiliki bentuk persegi agar tidak menambah struktur lagi dan efisiensi konstruksi.

Proses analisis desainnya juga disesuaikan dengan kekuatan struktur pondasi dilokasi menara yang terbuat dari pondasi tiang pancang dengan kedalaman + 02.00 meter, sehingga tinggi Menara dibangun mampu berdiri kokoh +18 meter dari atas atap datar bangunan masjid. (mic)

Skip to content