Top

Hasil Terbaik, Apatte Juara 1 & 2 Shell Eco Marathon Mandalika

Perjuangan Tim Apatte Elang Perkasa UB dalam ajang Shell-Eco Marathon (SEM) Asia 2022 di sirkuit Pertamina Mandalika menorehkan hasil yang membanggakan.

Pada kategori Prototype Hydrogen Fuel Cell, mobil Anagata FCV berhasil menjadi juara 1 dan kategori Urban Concept Battery Electric melalui Marsela EV berhasil meraih juara 2 pada hari Sabtu, 15 oktober 2022.

“Ini tentu adalah Nikmat dari Allah swt yang harus kita syukuri, capain terbaik selama Tim Apatte 62 Mesin-UB berpartisipasi dalam SEM,” ungkap Ketua Departemen Teknik Mesin, Dr. Purnami, S.T., M.T.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Eng. Ir. Herry Santosa, S.T., M.T., IPM. Hasil ini menurutnya sangat memuaskan karena menurutnya ini adalah kompetisi yang ketat.

“Kemenangan ini sekaligus membuktikan bahwa mahasiswa FT mampu bersaing baik di level nasional maupun internasional, karena sebelum SEM, Tim APATTE sudah bersaing dengan tim-tim dari seluruh Indonesia melalui KMHE,” tukas HErry.

Pada SEM ASIA 2022 ini, tim berhasil bersaing dengan kontingen dari berbagai negara seperti India, Singapura, Vietnam, Filipina, Nepal, Kazakhstan, Korea Selatan, dan Malaysia.

Mobil Anagata mampu meraih torehan 361km/m3 untuk kategori bahan bakar hidrogen dan menjadi yang terbaik di kategorinya. Sedangkan pada kategori Urban Concept mobil Marsela mampu menjadi yang terbaik kedua dengan hasil terbaik, 112km/kWh.

Gelaran Shell- Eco Marathin Asia ini berlangsung sejak tanggal 11 hingga 15 Oktober 2022 berlangsung dari sirkuit Pertamina Mandalika Lombok. Universitas Brawijaya mengirimkan Tim Apatte Elang Perkasa yang turun pada dua kategori yaitu Urban Concept dan bahan bakar hidrogen.

Skip to content