Top

Tasyakuran Dies Natalis ke-56 FTUB

Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (FT-UB) menggelar acara tasyakuran memperingati hari jadi (dies natalis) yang ke-56, Rabu 23 Oktober, 2019, di Auditorium Prof. Ir Suryono lantai 2 Gedung Dekanat FT-UB.

Acara pagi itu diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an kemudian dilanjutkan dengan penampilan tari Ratoe Jatoh oleh Unitantri Universitas Brawijaya.

Dekan FT-UB Prof. Dr. Ir Pitojo Tri Juwono, MT dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para pendahulu, pendiri, senior, dan guru-guru yang telah bersusah payah memajukan Fakultas Teknik sehingga berdiri seperti saat ini.

Dekan mencatat hingga saat ini FT-UB telah meluluskan 23.713 ribu lulusan S1, S2, dan S3. Beliau meminta semua jajaran untuk mempersiapkan lulusan yang memiliki kompetensi, daya saing, keunggulan, dan siap kerja.

InshaaAllah UB akan menuju PTN-BH, ini suatu hal dan tantangan nyata dimata kita, dengan segala otonomi di bidang akademik maupun keuangannya,” bebernya.

Dalam 5 tahun ke depan, UB ditargetkan menjadi peringkat 500 besar perguruan tinggi di dunia. Menyikapi hal tersebut, Dekan menyoroti aspek SDM FT-UB yang harus ditingkatkan. Yakni meningkatkan prosentase dosen bergelar guru besar dan doktor.

Pada kesempatan ini FT-UB juga menyerahkan tali asih kepada dosen dan tenaga kependidikan yang telah memasuki masa purna tugas. Acara dilanjutkan dengan sesi motivasi oleh dokter sekaligus motivator senior dr. Arief Alamsyah, MARS. Dalam materinya Arief meminta sivitas akademika saling bahu membahu menghadapi tantangan masa depan.

“Kita harus saling memudahkan urusan satu sama lain apapun posisi Anda. Jangan terlalu hitung-hitungan (dengan imbalan yang akan didapat),” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Dekan dan pimpinan fakultas lintas periode serta ramah tamah di lobby lantai 1 gedung dekanat FT-UB.

Skip to content